Kedepankan Pengamanan Secara Persuasif dan Humanis, Aksi Unras Mahasiswa di Polres Tangsel Berjalan Kondusif

    Kedepankan Pengamanan Secara Persuasif dan Humanis, Aksi Unras Mahasiswa di Polres Tangsel Berjalan Kondusif

    TANGSEL - Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Ormawa Cipayung Plus dan Primordial Unpam (Universitas Pamulang) melakukan aksi penyampaian pendapat (unjuk rasa) di depan Polres Tangerang Selatan (tangsel), pada selasa 15 Oktober 2024.

    Terkait aksi tersebut, Kasi Humas Polres Tangsel AKP Agil Sahril, S.H. menerangkan bahwa Polres Tangsel mengedepankan upaya persuasif dan humanis dalam melayani aksi unras tersebut sehingga aksi yang berlangsung hingga malam hari berjalan kondusif.

    “Dalam pengamanan unras tersebut, Kita telah menerima proses penyampaian aspirasi tersebut secara humanis serta menerima audiensi dengan perwakilan peserta aksi , situasi Mako Polres Tangerang selatan aman dan kondusif dan pelayanan masyarakat berjalan dengan baik”terang Agil di Mapolres Tangerang Selatan, Rabu 16 Oktober 2024.

    Lebih lanjut Kasi Humas Polres Tangsel menjelaskan bahwa proses penahanan terhadap 2 (dua) Mahasiswa Unpam Sdr. M.R dan sdr. M.Y.N.  atas dugaan pengeroyokan dan atau penganiayaan sudah sesuai prosedur.

    “Aksi unras tersebut menuntut pembebasan rekan mereka yang sedang menjalani proses hukum atas dugaan pengeroyokan dan atau penganiayaan”ujarnya.

    “Dapat kami informasikan juga bahwa penahanan terhadap Sdr. M.R dan sdr. M.Y.N. tersebut sudah sesuai prosedur, setelah 25 hari melakukan penyidikan, berdasarkan keterangan saksi saksi dan alat bukti yang cukup maka dilakukan gelar perkara dengan hasil penetapan tersangka. Dalam prosesnya kita telah mendapatkan asistensi dari Direktorat Kriminal Umum Polda, kemudian perkara tersebut saat ini ditangani oleh Dit Reskrimum Polda Metro Jaya, ” tutupnya. (Hendi) 

    tangsel
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Himpaudi Tangsel Gelar Seminar Parenting...

    Artikel Berikutnya

    Sosialisasi Jumantik 2024, Bhabinkamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kebun Ketahanan Pangan Makorem 012/TU Jadi Sarana Edukasi Alam Bagi Anak PAUD
    Polri: Pendaftar Rekrutmen Bakomsus Pangan Hingga Hari Kedua 2.953 Orang
    Menteri Nusron dan Menteri Transmigrasi Sepakat Manfaatkan Tanah Telantar Seluas 564.957 Hektare untuk Menyukseskan Program Transmigrasi

    Ikuti Kami